Pages

Tuesday, October 9, 2018

Pesepeda Mengemudikan Mobil atau Motor Lebih Baik, Ini Buktinya

Selain membuat mobil berperforma tinggi, Mercedes-AMG dikenal sebagai divisi yang senang menciptakan sepeda untuk merayakan momen-momen istimewa.

Uniknya, Rotwild racing bike R.S2 Limited-Edition "Beast of Green Hell" special ini sangatlah istimewa karena banderol harganya yang unik. Harga €7.109 (setara Rp 112 juta) mewakili catatan waktu saat melahap Nurburgring.

Harga tersebut terdengar fantastis. Pada kenyataannya, masih banyak sepeda Mercedes-AMG lainnya dibanderol dengan harga mendekati €10.000. Bahkan, teknologi yang disematkan pada sepeda tersebut terbilang sepadan.

Dilansir Autoevolution, rangkanya dibuat dengan bahan serat karbon menggunakan tangan. Teknologinya terbilang sangat canggih dibanding teknologi yang disematkan pada mobil pada umumnya.

Rangka berbobot ringan tersebut dipadukan dengan pelek berukuran 29 inci. Kombinasi tersebut memberikan akselerasi yang optimal, dengan pengereman yang mumpuni. Bobotnya dibuat sedekat mungkin dengan pusat pelek untuk memberikan rasa berkendara yang natural. Semua perlengkapan menggunakan suku cadang milik Shimano yang dikenal memiliki keahlian khusus dan sangat presisi untuk drivetrain sepeda.

Rotwild racing bike R.S2 Limited-Edition "Beast of the Green Hell" hanya dapat dipesan melalui jaringan penjual sepeda Rotwild. Kolaborasi ini merupakan yang ketiga kalinya, sebelumnya mereka menciptakan sepeda gunung.

Let's block ads! (Why?)


October 10, 2018 at 12:03PM
via Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2yiUZL9
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.liputan6.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment